BAB 23
JANGAN SALAH BACA!
Dalam bahasa Arab, salah baca sebuah kata sedikit saja bisa mengubah makna yang jauh.
Contohnya:
حَمَامٌ |
حَمَّامٌ |
إِثْمٌ |
اِسْمٌ |
Merpati |
Toilet |
Dosa |
Nama |
Naah...
Oleh karena itu, baca al-Qur'an ada ilmunya. Namanya ilmu tajwid. Diatara tujuan dipelajarinya ilmu tajwid adalah agar kita terhindar dari kesalahan saat membaca al-Qur'an. Di kebanyakan masyarakat Muslim, ilmu tajwid ini biasanya dipelajari di masa kecil, sekitar usia TK atau SD.
Agar kita semakin semangat mempelajari ilmu tajwid dan memperbaiki bacaan al-Qur'an, berikut ini saya berikan contoh beberapa kata dalam surat al-Fatihah yang kadang dibaca keliru oleh sebagian orang.
SALAH |
BENAR |
اَلْهَمْدُ |
اَلْحَمْدُ |
KEMATIAN/KEHANCURAN |
PUJIAN |
اَلرَّخِيْم |
اَلرَّحِيْم |
Yang Merdu |
Yang Penyayang |
إِيَاكَ نَعْبُدُ |
إِيَّاكَ نَعْبُدُ |
Hanya kepada CAHAYA MATAHARI-MU kami menyembah |
Hanya KEPADA-MU kami menyembah |
Naah… Ini diantaranya…
Al-Fatihah termasuk rukun shalat. Kita harus membacanya dengan baik dan benar. Kalau terjatuh pada kesalahan fatal saat membaca surat al-Fatihah, shalat kita bisa tidak sah. Alangkah baiknya jika kita bisa terus memperbaiki bacaan surat al-Fatihah kita.
Semoga yang sedikit ini semakin membuat kita termotivasi untuk memperbaiki bacaan al-Qur'an kita, sekaligus mengulang-ulang kembali ilmu tajwid yang barangkali dahulu pernah kita pelajari.
Semangat belajar!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar