Rabu, 11 Maret 2015

ILMU NAHWU (PELAJARAN 10)



PELAJARAN 10
MENGENAL 3 MACAM SUSUNAN 2 KATA

            Ada 3 MACAM SUSUNAN 2 KATA yang memiliki bentuk yang khas dan sering dijumpai dalam bahasa Arab. Coba perhatikan baik-baik contoh-contoh berikut ini!

1
2
3
اَلْوَلَدُ صَالِحٌ
اَلْوَلَدُ الصَّالِحُ
وَلَدُ الصَّالِحِ
Anak itu shalih
Anak yang shalih itu
Anak (orang) yang shalih

Apa perbedaan dari 3 kalimat di atas?
1.      Kalimat 1 adalah susunan MUBTADA-KHOBAR
2.      Kalimat 2 adalah susunan SHIFAT-MAUSHUF
3.      Kalimat 3 adalah susunan MUDHOF-MUDHOF ILAIH
4.      Kalimat 1 sudah membentuk KALIMAT SEMPURNA (JUMLAH ISMIYYAH), sedangkan kalimat 2 & 3 BELUM membentuk KALIMAT SEMPURNA.
5.      Kalimat 2 & 3 bisa menjadi KALIMAT SEMPURNA setelah dimasukkan ke dalam JUMLAH ISMIYYAH atau JUMLAH FI’LIYYAH.
Misalnya:
Anak yang shalih itu ganteng
اَلْوَلَدُ الصَّالِحُ جَمِيْلٌ
Anak yang shalih itu datang
جَاءَ الْوَلَدُ الصَّالِحُ
Anak (orang) yang shalih itu ganteng
وَلَدُ الصَّالِحِ جَمِيْلٌ
Anak (orang) yang shalih itu telah datang
جَاءَ وَلَدُ الصَّالِحِ


LATIHAN:
1.      Buatlah 5 buah susunan MUBTADA-KHOBAR!
2.      Buatlah 5 buah susunan SHIFAT-MAUSHUF!
3.      Buatlah 5 buah susunan MUDHOF-MUDHOF ILAIH!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar