Kamis, 08 Juni 2023

MOTIVASI HIDUP: SAAT MERASA SUDAH TAK MUNGKIN

 


✍️ SAAT MERASA SUDAH TAK MUNGKIN


Kawan saya pernah bercerita. Kurang lebih begini ceritanya...


Ada orang yang terlilit hutang. Dia sudah berusaha untuk melunasinya, namun usahanya belum membuahkan hasil.


Mendekati waktu pelunasan, dia merasa sudah tidak mungkin lagi mencari uang untuk melunasi hutangnya. Menurut hitung2an dia sebagai manusia biasa, mustahil sepertinya untuk membayar hutang tepat pada waktunya.


Lalu, apa yang dia lakukan❓


Dia cari orang2 yang butuh bantuan. Dia punya keahlian menyetir mobil. Diapun tawarkan diri ke orang2 yang butuh sopir. Dia siap membantu tanpa imbalan. Murni membantu.


Kemudian, apa yang terjadi❓ 


Lewat jalan yang tidak disangka2, rezeki datang.  Detailnya saya lupa, dari mana dia dapatkan uang untuk pelunasan hutang.


Intinya, dia akhirnya bisa melunasi hutang tepat pada waktunya.


Saya pun teringat dengan sabda Nabi kita tercinta yang terdapat di dalam kumpulan hadits Arba'in. Bunyinya begini:


🌹 ومن يسر على معسر يسر الله عليه في الدنيا والآخرة


"Barangsiapa yang memberi kemudahan orang yang kesulitan, maka Allah akan mudahkan urusannya di dunia dan akhirat." (HR. Muslim)


Balasan sesuai dengan jenis amalan yang kita perbuat. 


Semoga cerita ini bermanfaat. 


@MuhammadMujianto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar