📒 KISAH PENGALAMAN HIDUP: AKU & BAHASA ARAB (27)
✍️ SERIAL KITAB FAHIMNA (3)
Saya ingin, KITAB FAHIMNA menjadi seperti guru bagi pembacanya. Jadi, kalau ada yang belajar menggunakan KITAB FAHIMNA, seakan2 dia sedang belajar bersama guru. Materinya jelas & mudah dipahami.
Setelah terbit enam buku, saya kepikiran untuk menyusun kumpulan kunci jawaban dari semua latihan yang ada di 6 KITAB FAHIMNA. Supaya kitab ini benar2 bisa dipelajari secara mandiri.
Kemudian,
diantara tujuan ditulisnya KITAB FAHIMNA juga adalah agar kitab ini bisa menjadi jembatan bagi pelajar yang ingin mempelajari kitab2 kaidah Nahwu Shorof yang berbahasa Arab, baik tingkat pemula atau tingkat lanjutan. Kalau ke-6 KITAB FAHIMNA bisa dipahami, insya Allah, pembaca bisa melanjutkan belajar sendiri menggunakan kitab Nahwu Shorof untuk pemula, semisal kitab Al-Ajurrumiyyah atau kitab Al-Muyassar.Muncul ide kemudian untuk menambah penjelasan yang biasanya terdapat di kitab Nahwu Shorof tingkat lanjutan, semisal kitab Mulakhosh. Supaya pelajar punya sedikit gambaran tentang materi Nahwu Shorof yang ada di tingkat lanjutan.
Setelah bekerja keras siang-malam, maka lahirlah 4 buku lagi. Satu buku FAHIMNA NAHWU SHOROF TINGKAT PEMANTAAN & tiga buku KUNCI JAWABAN LATIHAN dari semua SERIAL KITAB FAHIMNA.
Saya lupa, berapa lama tepatnya saya menyusun SERIAL KITAB FAHIMNA. Mungkin sekitar 2 tahunan. Namun yang jelas, semuanya saya ketik sendiri.
*****
Lahirlah kemudian SERIAL FAHIMNA sebanyak 10 JILID. Saya jual kembali lewat online. Bentuknya masih berupa fotokopian. Yang mau lihat bentuknya, silakan KLIK: http://kitabfahimna.blogspot.com/p/fahimna-lengkap.html?m=1
Alhamdulillah, 10 JILID SERIAL FAHIMNA kembali mendapat respon positif. Testimoni banyak berdatangan. Sebagiannya bisa dibaca di: http://kitabfahimna.blogspot.com/p/testimoni.html?m=1
Pembalinya berasal dari berbagai daerah di Indonesia. Ada juga yang berasal dari Malaysia dan Jepang. Pernah juga, orang dari Kanada mau membeli. Namun, berat di ongkos kirimnya. Sehingga tidak jadi.
Sekarang, SERIAL KITAB FAHIMNA sudah tidak dijual lagi. Sudah saya revisi besar2an & dan saya ubah menjadi beberapa buku.
Yang mau ebook SERIAL KITAB FAHIMNA, silakan download di CHANEL TELEGRAM: https://t.me/Kitabfahimna
Agar lebih terasa manfaatnya, kemudian KITAB FAHIMNA saya jadikan panduan untuk PELATIHAN BAHASA ARAB ONLINE. Awalnya via FACEBOOK.
Insya Allah, akan saya ceritakan setelah ini.
Bersambung...
@MuhammadMujianto
Tidak ada komentar:
Posting Komentar