❓DARI MANA MEMULAI ❓
✍Pertanyaan: Saya baru kepingin belajar bahasa Arab. Kira-kira dari mana saya harus memulai? Buku apa yang harus saya pelajari pertama kali?
👉Jawaban: Pertama-tama saran saya, Antum fokuskan saja dulu belajarnya pada kemahiran membaca. Sebab, inilah yang paling kita butuhkan dalam kehidupan sehari-hari.
Dengan kemahiran membaca ini, kita bisa mempercantik ibadah keseharian kita, seperti shalat, do'a, dzikir, dan tilawah al-Qur'an. Adapun kemahiran lainnya (menulis, mendengar, berbicara), bisa dipelajari belakangan.
Naah...
Demikian.
Adapun
terkait buku yang bisa dipelajari sebenarnya ada banyak. Silakan cari di internet.
Misalnya, Antum bisa mulai dari buku Berkenalan dengan Ilmu Nahwu. Download ebook dan audio penjelasannya via Chanel Telegram: http://t.me/kenalannahwu.
Setelah itu, Antum bisa fokus memahami bacaan shalat lewat buku Bahasa Arab Guaampaang. Download ebook dan audio penjelasaanya via Chanel Telegram: http://t.me/arabgampang.
Kalau sudah selesai belajar Nahwu-Shorof dasar, Antum bisa latihan baca arab gundul. Silakan manfaatkan materi yang sudah diberikan di: http://t.me/bacaarabgundul.
Trus, kalau Antum mau iseng-iseng belajar percakapan dasar secara mandiri (tanpa teman), silakan manfaatkan materi yang sudah dishare di: http://t.me/percakapanfahimna.
Semuanya GRATIS!
Tinggal semangat kita saja yang harus terus digelorakan.
Naah...
Demikian.
✊Semangat Belajar✊
Assalamu'alaikum warahmatullah Ustadz.
BalasHapusAudio penjelasan dari buku "Berkenalan dengan Ilmu Nahwu" di channel telegramkelihatannya belum lengkap, baru sampai Bagian 3 Bab 2. Apakah akan ada lanjutannya?
Wa'alaikumussalam wa rahmatullahi wa barkatuh...
HapusYa, belum sempat..