Laman

Selasa, 24 Mei 2022

CATATAN BAHASA ARAB (11)

 


🖊️ CATATAN BAHASA ARAB (11)


DHOMIR YA MUTAKALLIM ي (Arti: Saya) terkadang dihapus dalam sebuah kalimat. Hal ini banyak dijumpai dalam al-Qur'an.


Misalnya:


✨ وَلِيَ دِيْنِ


"...dan untukku agamaku". (QS. Al-Kafirun [109]: 6)


Bentuk perkiraannya:


✨ ولي دينِيْ


Contoh lain lagi:


✨ قَالَ رَبِّ


"(Yusuf) berkata: Wahai Tuhanku!". (QS. Yusuf [12]: 33)


Bentuk perkiraannya:


✨ قال يَا رَبِّيْ


Contoh lain lagi:


✨ إِلَّا لِيَعْبُدُوْنِ


"... melainkan agar mereka beribadah kepada-Ku". (QS. Adz-Zariyat [51]: 56)


Bentuk perkiraannya:


✨ إِلَّا لِيَعْبُدُوْنَنِيْ


Dan masih banyak contoh lainnya. 


Semoga informasi ini bermanfaat.


✊SEMANGAT BELAJAR✊


👇BACA CATATAN LAINNYA👇

http://kitabfahimna.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar